VISI PIKO/ADDICC

Visi ADDICC UAD adalah menjadi salah satu pusat informasi dan riset obat di Indonesia yang profesional, terpercaya, dan yang dapat menjadi mitra pemerintah, profesi kesehatan dan masyarakat dalam mewujudkan kerasionalan terapi obat di Faskes dan masyarakat Indonesia, pengembangan obat tradisional (jamu), obat herbal dan bahan obat lainnya berbasis bukti ilmiah dan dengan menggunakan teknologi mutakhir diikuti pengembangan alat, teknologi dan metode penatalaksanaan penyakit baik untuk skrining, diagnosis, terapi, maupun promosi dengan pendekatan humanis serta memanfaatkan teknologi informasi tanpa meninggalkan nilai-nilai ketimuran dan keislaman untuk mewujudkan masyarakat Indonesia yang sehat.

MISI PIKO/ADDICC

  1. Menjadi mitra masyarakat, profesi kesehatan dan pemerintah dalam mewujudkan kerasionalan terapi obat dan pencegahan medication error serta pengembangan obat tradisonal dan obat herbal.
  2. Mensosialisasikan dan membudayakan evidence base health care practice dengan menyediakan evidence untuk obat tradisional, obat herbal serta bahan obat lainnya melalui usaha penelitian, diseminasi hasil penelitian, publikasi serta pelayanan konsultasi obat.
  3. Menjadi fasilitator dan mediator dalam peningkatan kapasitas para Profesional Kesehatan dan Nakes dalam peningkatan kualitas pelayanan terapi dengan obat yang rasional.
  4. Menjadi fasilitator dan mediator dalam penyelenggaraan promkes, edukasi dan advokasi kerasionalan terapi obat untuk masyarakat di Indonesia.
  5. Melakukan riset kolaboratif inter-antar profesi dalam pengembangan obat, alkes, teknologi Kesehatan dan metode/kebijakan Kesehatan baru untuk memecahkan masalah Kesehatan di Indonesia sesuai dengan nilai-nilai ketimuran dan islam.